Gong Yoo Donasikan Hasil Fanmeeting Untuk Pasien Anak di Taiwan

 


Gong Yoo akhirnya menyapa fans Taiwan dengan menggelar fanmeeting belum lama ini. Pastinya, Gong Yoo mengajak fans mengenal lebih jauh dirinya lewat fanmeeting yang dihadiri sebanyak 5 ribu fans itu.

Tak hanya memanjakan fans, ternyata Gong Yoo juga mengajak fans berpartisipasi dalam aksi sosial. Menurut media Taiwan, Gong Yoo telah menyisihkan pendapatan dari fanmeeting untuk membantu pasien anak di Taiwan.

"Gong Yoo sudah menjual kartu pos resminya seharga 3 Dollar per copy di fanmeeting 'Make a Wish' yang digelar Sabtu lalu," ujar laporan tersebut. "Sebanyak seribu eksemplar telah terjual dan menghasilkan 3.310 Dollar.


Menurut media, Gong Yoo akan menyumbangkan beberapa keuntungan dari acara meet and greet tersebut. Tak hanya itu, uang yang dikumpulkan dari penjualan kartu pos juga akan ikut disumbangkan pada pasien anak.

Laporan menyebutkan kalau Gong Yoo akan memberikannya pada anak-anak dengan penyakit serius, berusia 3 sampai 18 tahun. Wah, dermawan banget ya Gong Yoo.

Comments